NEXT MATCH : Serie A Italia : Crotone vs Juventus, 9 February 2017, 00.00 WIB (8 February 18.00 CET)

Thursday, March 3, 2016

Browse: Home / / / / Barzagli: “Yang terpenting adalah tempat di final”

Barzagli: “Yang terpenting adalah tempat di final”


Malam yang harus dilupakan namun untungnya merupakan malam yang berakhir bahagia bagi Bianconeri, mencapai final Coppa Italia kembali dua musim beruntun dengan sangat dramatis melalui adu penalti di San Siro.

Penendang pertama selalu menjadi krusial di adu penalti, Andrea Barzagli mengekspresikan kelegaannya dari hasil akhir setelah 120 menit di Milan serta menegaskan bahwa kekalahan 3-0 malam itu harus dilihat sebagai pelajaran berharga bagi sang juara bertahan.

“Saya yakin saya akan mencetak gol dari titik penalti namun terkadang itu tidaklah cukup,” ungkapnya, saat berbagi komentar pasca laga dengan kamera Jtv. “Di adu tendangan penalti manapun anda harus bergantung pada keberuntungan anda dan untungnya kami melakukan lima penalti dengan baik.

“Kami akan kembali menuju Roma untuk final yang kedua kalinya secara beruntun dan untuk itu kami dapat berbahagia. Kami senang dapat melaju ke final namun mari berharap kami belajar dari penampilan malam ini dan menggunakannya sebagai inspirasi untuk sisa musim ini.”

Mencerminkan malam tersebut secara keseluruhan, Barzagli sepaham dengan komentar pelatih Massimiliano Allegri dan sesama rekan di lini pertahanannya Leonardo Bonucci, menyimpulkan bahwa meskipun penampilan Bianconeri secara keseluruhan adalah buruk, fokus kini harus dialihkan untuk memperbaiki apa yang salah malam ini dan fokus untuk mempertahankan trofi mereka di Stadion Olimpico Roma pada 21 Mei.

“Kami mengalami peningkatan di babak tambahan saat Inter mulai kelelahan dan bahkan dapat mengakhiri laga ketika kami gagal di dua atau tiga peluang baik yang tercipta. Masalah malam ini ada di 70 menit pertama. Kami seperti gugup setelah gol kedua terjadi dan dalam hal psikologis kami tahu bahwa banyak yang harus kami kerjakan.

“Kami bermain buruk tapi kami harus bangkit. Tim seperti kami yang selalu bertujuan untuk menang di tiap laga dan kompetisi tidak boleh mengalami laga seperti ini. Tidak diragukan lagi ini adalah 120 menit yang sulit, tapi yang terpenting adalah kami ada di final.”

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...