NEXT MATCH : Serie A Italia : Crotone vs Juventus, 9 February 2017, 00.00 WIB (8 February 18.00 CET)

Saturday, November 28, 2015

Browse: Home / / Data & Fakta Palermo vs Juventus

Data & Fakta Palermo vs Juventus


Setelah target awal Juventus tercapai dengan memastikan lolos ke fase knock out di Champions League, kini pasukan Turin fokus pada liga domestik.
Lanjutan Serie A Italia giornata 14 antara Palermo vs Juventus akan dilangsungkan pada hari Senin, 30 November 2015 pukul 02.45 WIB, live di Orange TV Ch. Quadsport (wilayah Indonesia).

Beikut kami lampirkan beberapa data & fakta pertandingan Palermo vs Juventus :
  • Juventus memenangi enam laga terakhirnya melawan Palermo di semua ajang.
  • Juventus tak sekali pun kebobolan dalam enam laga terakhirnya melawan Palermo di semua ajang.
  • Juventus memenangi tiga laga tandang terakhirnya melawan Palermo di Serie A dengan skor 2-0, 1-0 dan 1-0.
  • Terakhir kali Palermo menang menjamu Juventus di Serie A adalah dengan skor 2-1 pada 3 Februari 2011.
  • Tak ada hasil imbang dalam 11 laga terakhir Palermo vs Juventus di Renzo Barbera (Palermo menang 4, Juventus menang 7).
  • Juventus memenangi tiga laga terakhirnya di Serie A, pertama kali bagi mereka di musim 2015/16. Terakhir kali Juventus membukukan empat kemenangan beruntun di Serie A adalah pada bulan April silam.
  • Di Serie A 2015/16 sejauh ini, Juventus adalah tim yang paling sedikit kebobolan dari dalam kotak penalti [2 gol].
  • Alberto Gilardino dan Oscar Hiljemark adalah top scorer sementara Palermo di Serie A musim ini [masing-masing 3 gol].
  • Franco Vazquez adalah top assist sementara Palermo di Serie A musim ini [4 assist].
  • Paulo Dybala adalah top scorer sementara Juventus di Serie A musim ini [6 gol].
  • Juan Cuadrado adalah top assist sementara Juventus di Serie A musim ini [3 assist].

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...